Kapal Selam Karam Milik Belanda di Zaman Perang Dunia-II Ditemukan di Perairan Kalimantan Setelah Hilang 70 Tahun!

“Para penyelam dilepas pantai utara Kalimantan telah menemukan bangkai kapal selam Kerajaan Belanda saat Perang Dunia II yang hilang selama 70 tahun terakhir”, ujar Menteri Pertahanan Belanda Senin 24 Okt 2011.
“Yaitu kapal selam Hr. Ms. KXVI, telah hilang dengan awak berjumlah 36 orang sejak tahun 1941, telah ditemukan!”, kata sang Menteri di dalam sebuah pernyataan yang dirilis di Den Haag (The Hague).
Hr. Ms .KXVI (Dutch) tenggelam tahun 1941. (courtesy: dutchsubmarines)
“Kapal selam Hr. Ms. KXVI ini ditemukan oleh para olahragawan menyelam dari Australia dan Singapura di perairan ‘diatas’ pulau Kalimantan setelah ujungnya atasnya terlihat oleh seorang nelayan lokal,” tambah sang Menteri.
Menteri Pertahanan tidak menyatakan lokasi yang tepat dari rongsokan kapal untuk menghormati kru yang telah meninggal dan keluarga serta keturunan mereka.
Kapal selam berbobot 1.000 ton, Hr. Ms. KXVI, merupakan bagian dari armada Sekutu yang bertugas menghentikan invasi Jepang dari Hindia Belanda disaat itu.
Kapal selam ini ditorpedo oleh kapal selam pemburu milik Jepang – Sagiri, pada malam Natal 1941. Akhirnya kapal selam itu tenggelam dengan sendirinya pada hari berikutnya oleh kapal selam Jepang.
The Japanese destroyer Sagiri and battle ship Nagato exercising in the Bongo Strait, 21 Oct 1941 (Photo: ©Collection B van der Wal).
Kerajaan Belanda telah menemukan ke-enam jumlah kapal selam miliknya yang hilang selama perang, dan yang kini adalah yang ditemukan terbaru, kata Menteri tersebut.
Hanya tinggal menemukan lokasi satu kapal selam  Belanda yang karam lagi, yaitu Hr. Ms. O 13, yang masih tetap hilang di suatu tempat di Laut Utara (North Sea).
Satu-satunya kapal selam Belanda Hr. Ms. O-13 yang masih hilang… diperkirakan karam di Laut Utara Eropa (North Sea)
Sedangkan tempat karam yang terakhir ini ada di pulau Kalimantan, pulau ketiga terbesar di dunia. Pulau ini dibagi antara Malaysia, Brunei dan Indonesia.
Sedangkan menurut data-data dari catatan kapal selam Hr. Ms. KXVI ini diperkirakan tenggelam pada saat akan memulai perjalanan dari daerah Kuching di Kalimantan Utara menuju ke Surabaya.
Namun Menteri Pertahanan Kerajaan Belanda tetap enggan memberitahu lokasi tepatnya. (AFP)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Minum Soda atau Sprite Benar kah Mencegah Kehamilan?

Jangan Mau Gabung Smart In Pays(SIP) Pasti Menyesal - MLM Lagi

Kelebihan dan kekurangan Perguruan Tinggi Negeri Dan Swasta

3 DINASTI CHINA PALING KUAT

Apa itu Dresscode Smart Casual, Tips Pakaian Smart Casual Pria Wanita

Ukuran Kertas Standar ISO dalam unit cm (centimeter) dan Inch (Inci)

Pengertian Perbedaan Domain (COM, CO.ID, NET, ORG, WEB, GOV, BIZ, dan lainnya)

Benarkah Buddha Perintahkan Sembah Yesus Kristus ?

5 PERANG PALING MENGERIKAN SEPANJANG SEJARAH

5 RUDAL ANTI-KAPAL PALING MEMATIKAN DALAM SEJARAH